Panahan Indonesia Jaga Api Semangat Tiga Srikandi

JAKARTA — Ketua Umum PB Persatuan Panahan Indonesia (Perpani), Arsjad Rasjid memastikan para atlet panahan yang akan bertanding di Olimpiade Paris, Juli-Agustus 2024 mendatang, siap mengobarkan api semangat Tiga Srikandi.

Induk organisasi yang memayungi cabang olahraga panahan di Tanah Air ini pun bertekad untuk mempersembahkan prestasi terbaik di event olahraga bergengsi dunia tersebut.

Dua atlet panahan, Diananda Choirunisa dan Arief Pangestu dipastikan akan mengobarkan api semangat Tiga Srikandi Indonesia di Olimpiade Paris. Ketiganya, Lilis Handayani, Kusuma Wardhani dan Nurfitriyana, pernah meraih medali perak Olimpiade Seoul 1988.

“Melanjutkan semangat Tiga Srikandi Indonesia, kami bertekad meraih medali di Olimpiade Paris,” kata Arsjad Rasjid.

Di bawah kepemimpinan Arsjad, Tiga Srikandi turut memperkuat Bidang Pembinaan dan Prestasi Perpani. Arsjad berharap, semangat dan pengalaman Tiga Srikandi bisa dilanjutkan para atlet di masa sekarang.

Meski Kusuma Wardhani telah berpulang mendahului dua sahabatnya, namun semangat, dedikasi dan cita-citanya tetap menyala abadi di jajaran PB Perpani.

“Kami mewarisi spirit, dedikasi, dan cita-cita yang masih belum terwujud,” lanjut Arsjad.

Sementara itu, untuk mematangkan langkah di Olimpiade Paris, PB Perpani mendatangkan pelatih asal Korea Selatan, Lee Kyung Chul.

Menggembleng atlet divisi recurve, termasuk Arif Pangestu dan Diananda Choirunisa, Lee memperkuat barisan tim pelatih Indonesia yang dikepalai Lilies Handayani.

Dikutip dari laman indonesiaarchery.org, Coach Lee merupakan sosok telah malang melintang di dunia panahan. Ia kerap dipercaya menjadi pelatih di sejumlah negara.

Lee, misalnya, pernah mengasah ketajaman tim compound putra Korea Selatan periode 2022-2023. Selain itu, dia juga pernah melatih tim India, Malaysia, serta Swiss.

Sekretaris Jenderal PB Perpani, Antonius Riva Setiawan menyatakan, pihaknya terus menggembleng diri untuk meraih hasil terbaik di Olimpiade Paris.

“Mewarisi dan menjaga api semangat Tiga Srikandi, kami optimistis panahan Indonesia akan membawa hasil terbaik di ajang olahraga bergengsi dunia ini,” tandas Riva.