Arsjad Rasjid Optimistis Ganjar-Mahfud Menangkan Pilpres 2024
JAKARTA — Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid optimistis pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud Md mampu memenangkan pilpres 2024. Keyakinan itu, didasarkan Arsjad pada tiga faktor yang melekat kuat pada figur bakal calon presiden dan wakil presiden tersebut.
Ketiga faktor itu, ungkap Arsjad, Ganjar-Mahfud memiliki personality, value, dan track record yang sangat bagus di mata calon pemilih.
Memiliki keunggulan tersebut, maka jika diselaraskan dengan tantangan selama 5-10 tahun ke depan, mulai dari ekonomi hingga geopolitik, Ganjar-Mahfud merupakan sosok yang paling tepat untuk mewujudkan visi Indonesia unggul.
“Ganjar-Mahfud adalah masa depan yang dapat membawa menuju Indonesia Emas 2045,” kata Arsjad.
Ia menyebutkan, Ganjar-Mahfud juga merupakan figur yang bisa mengembangkan potensi yang dimiliki Indonesia, salah satunya bonus demografi.
Dengan melihat keunggulan calon presiden dan wakil presiden, hal ini mampu memudahkan masyarakat untuk memilih calon pemimpin terbaik bangsa ini.
Dengan mengenali personality, value, dan track record, Arsjad menyakinkan jika Ganjar-Mahfud adalah pasangan ideal yang mampu mengatasi berbagai tantangan, sekaligus mengelola potensi Indonesia di masa depan.
Dalam pilpres yang akan digelar 14 Februari 2024, Arsjad meyakini pasangan Ganjar-Mahfud mampu meraih 54 persen suara.
Untuk mendapatkan kemenangan ini, tim yang dipimpinnya akan berfokus menggarap pemilih muda. Musababnya, sebanyak 30 persen mereka yang akan terlibat dalam pilpres mendatang merupakan pemilih pemula, 30 persen lainnya adalah pemilih yang baru dua kali terlibat memilih, serta 40 persen sisanya merupakan pemilih yang telah mengalami lebih dari tiga kali pilpres.
Atas dasar itulah, Arsjad akan mengajak pemilih muda atau pemilih pemula tidak apatis dalam politik. Pada pesta demokrasi ini, ungkap dia, politik harus bisa dihadirkan asyik dan menyenangkan.