Atlet Terbaik Telah Terpilih, Saatnya Fokus ke Olimpiade
JAKARTA–PB Perpani kini memiliki atlet-atlet terbaik yang siap menjalani pemusatan pelatihan dalam rangka mengejar target medali di cabang olahraga panahan dalam berbagai event internasional, terutama di ajang Olimpiade Paris 2024 mendatang.
Ketua Umum PB Perpani Arsjad Rasjid mengatakan, Seleksi Nasional (Seleknas) yang sudah dilakukan menghasilkan atlet-atlet panahan terbaik. Langkah selanjutnya adalah melakukan akselerasi atlet pilihan terbaik tersebut untuk dapat bersaing di kancah internasional, termasuk meraih target yang diberikan kepada PB Perpani.
“Saya ucapkan selamat kepada atlet yang terpilih masuk ke pemusatan pelatihan nasional sebagai aset nasional. Tugas kita masih berat ke depan karena dipercaya sebagai salah satu cabor unggulan. Saya berharap kesempatan yang sudah diraih dengan susah payah tersebut dapat dimanfaatkan demi kejayaan Merah Putih,” ujar dia.
Seperti diketahui, total 48 atlet yang telah dinyatakan lolos pada Seleksi Nasional (Seleknas) Tahap I dan Seleknas 2022 bersaing memperebutkan 12 tempat, terdiri atas 6 atlet putra dan putri untuk masing-masing divisi, baik compound maupun recurve.
Pada akhirnya, PB Perpani akan memilih 6 atlet compound putra, 6 atlet compound putri, 4 atlet recurve putri, dan 3 atlet recurve putra. Mereka akan bergabung dalam pemusatan latihan bersama pemanah nasional yang pernah mengikuti olimpiade dan meraih medali emas pada SEA Games.
Mereka adalah Riau Ega Agatha Salsabila (Olympian 2021), Arif Dwi Pangestu (Olympian 2021 medali emas SEA Games 2021), Alviyanto Bagas (Olympian 2021), Diananda Choirunisa (Olympian 2021), Rezza Octavia (Medali emas Individu Recurve SEA Games 2021).
Arsjad mengatakan, euforia lolos ke pelatnas tidak boleh berlama-lama. Atlet-atlet terbaik tersebut bakal mengikuti sejumlah turnamen yang menjadi kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Karena itu, latihan gigih untuk persiapan dan hal-hal non teknis lainnya bakal dilakukan secara simultan demi target terbaik untuk Indonesia.
Seperti diketahui, Cabang olahraga (cabor) Panahan termasuk salah satu yang dipertandingkan di Olimpiade Paris 2024 mendatang. Para jagoan dari berbagai negara akan berhadapan di Pusat Ibu Kota Paris pada 25 Juli hingga 04 Agustus 2025.
Sebagaimana dikutip dari www. worldarchery.sport, dari cabor panahan, total ada lima medali emas yang diperebutkan, di antaranya perorangan putra recurve, perorangan putri recurve, tim putra recurve, tim putri recurve, dan recurve beregu campuran. Karena itu, hanya akan ada 128 pemanah, terdiri atas 64 putra dan 64 putri yang bakal berlaga memperebutkan lima medali emas tersebut.